Salah satu citra Matahari yang diambil NASA SOHO
Diluncurkan pada 2 Desember 1995 untuk mempelajari matahari, observatorium ini merevolusi bidang ilmu pengetahuan, yang dikenal sebagai heliophysics, memberikan dasar pada hampir 5.000 karya ilmiah.
Pesawat ruang angkasa ini telah menangkap sejumlah gambar rinci matahari yang memungkinkan para ilmuwan untuk memantau perubahan energi, angin Matahari, dan banyak lagi.
Untuk merayakan kesempatan itu, NASA merilis sebuah video menakjubkan yang menampilkan highlights wahana antariksa SOHO selama 20 tahun di ruang angkasa.
SOHO juga menemukan peran yang tak terduga sebagai pemburu komet terbesar sepanjang masa - penemuannya telah mencapai 3.000 pada September 2015.
SOHO adalah proyek bersama dari kerjasama internasional antara European Space Agency (ESA) dan NASA.
Misi, yang awalnya direncanakan hanya dua tahun, menerima persetujuan untuk diperpanjang sampai 2016.
0 Komentar